LUBUKLINGGAU-Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe yang akrab disapa Nanan, melaunching aplikasi Sistem Informasi Pelayanan Kepegawaian (Si Nanan) Linggau yang dibuat oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lubuklinggau.
Yulita Anggraini, Kepala BKPSDM Lubuklinggau menyebutkan bahwa sistem kepegawaian sejak 2015 sudah ada dengan nama Sistem Kepegawaian atau Simpeg.
“Dari 2019 ke 2020 kami bermigrasi ke SimASN dimana SimASN ini dilakukan secara online ,” jelasnya.
Aplikasi ini dibuat, menurut Ninik, sapaan akrab Yulita Anggraini, adalah jawaban dari tantangan yang diberikan Wali Kota saat dirinya dilantik sebagai kepala BKPSDM.
“Pak wali bilang ke saya, dia mau bagaimana punya data kompetensi pegawai dan dashboard pimpinan. Dengan bahasa sederhana pak wali bilang, dia mengetahui data tanpa memanggil saya,” jelas Ninik.
“Dengan hal inilah, kami BKPSDM memigrasi lagi data layanan dan manajemen talenta. Oleh sebab itu ada dalam fitur Si Nanan, namanya Si Mata (Sistem Informasi Manajemen Talenta) dimana dalam Si Mata ini isinya adalah data kompetensi PNS” bebernya.
Wali Kota Lubuklimggau, H SN Prana Putra Sohe dalam sambutannya mengapresiasi hadirnya aplikasi kepegawaian ini. Dikatakannya, bahwa aplikasi ini adalah salah satu bentuk terobosan OPD yang akan melengkapi dan integrasi data yang sudah ada tentang kepegawaian.
“Ini akan dijadikan dalam bagian smart city,” katanya.
Dengan demikian, dia mengharapkan juga agar Dinas Kominfo sendiri dapat terus mengupdate aplikasi yang sudah ada. “Jadi kita tidak ketinggalan dengan sistemnya,” Pungkasnya.(Aaf)