MUSI RAWAS – Dibalik kesuksesan Turnamen Futsal Karang Taruna Musi Rawas Cup I Tahun 2021 dalam rangka HUT Karang Taruna. Ada salah satu sosok luar biasa dan memiliki peran penting dalam mensukseskan kegiatan tersebut.
Zulhajji atau karib disapa Ryan. Dirinya merupakan Ketua Bidang Olahraga, Seni dan Rekreasi di Pengurusan Karang Taruna Kabupaten Musi Rawas.
Ryan memiliki rekam jejak begitu kental dengan olahraga sepakbola maupun Futsal. Selain pegiat olahraga ini, Ryan merupakan guru honorer di SDN Bumirejo Kecamatan Jayaloka.
Berikut rekam jejak Ryan didunia olahraga bola. Pelatih SSB BOCIL Jayaloka dr 2007 Sd sekarang. Membawa Tim O2SN Musi Rawas sampai ke Tingkat Nasional (Peringkat 8 besar Nasional) . Pelatih Tim LPI Musi rawas 2012 (Juara 2). Pelatih Tim LPI Musi Rawas 2014 (Juara 1).
Kemudian, Pelatih POPDA 2016 (Juara 3 Sumsel). Persimura U. 15 2010 (Juara 2 Sumsel). Pelatih sepakbola Putri (Eliza Nurdin Cup 2015 Juara 2/ Juara 3 Piala Walikota Palembang/ 8 Besar Piala Pertiwi 2017 / juara 1 U.17 Piala Menpora Sumsel/ lolos Nasional/ Juara 3 SFC Women Cup). Juara 1 Piala Suratin U. 15 Sumsel 2 tahun 2017. Peringkat 8 besar Piala Suratin Nasion U. 15 Di Jogjakarta. Pelatih Futsal MTs Al ikhlas Jayaloka.
Selanjutnya, Juara 1 futsal Yadika Cup 2011, Juara 2 Futsal Yadika 2012. Juara 2 Piala Dispora Sumsel U. 12 tahun 2009. Juara 2 Piala Dispora Sumsel Tahun 2010. Juara 1 Dispora Sumsel Tahun 2011. Dan telah mengambil lisensi Pelatih D Nasional tahun 2019.
Dengan rekam jejak tersebut, tentu Ryan memiliki pengalaman besar dalam dunia olahraga satu ini. Sehingga sangat wajar, turnamen futsal dalam rangka memperingati HUT Karang Taruna ke 61 sukses berjalan tanpa kendala berarti.
Ryan ketika diwawancarai, dengan bijak mengatakan kesuksesan turnamen futsal ini berkat kerja sama dan kekompakan tim panitia.
“Saya ingin apresiasi kepada tim panitia yang telah luar biasa mensukseskan kegiatan ini,tanpa teman-teman panitia, yang begitu luar biasa,mungkin kegiatan tidak akan lancar,”kata Ryan bijak.
Ryan menjelaskan, ketika menjalani turnamen ini, dirinya menjalani apa yang menjadi intruksi Ketua Karang Taruna Kabupaten Musi Rawas Moch Al Amin, yakni berperan serta bersama pemerintah daerah untuk menggali sumber daya manusia yang handal kuat dan sehat.
“Semoga apa yang kita lakukan saat ini, dapat memberikan stigma positif bagi kalangan remaja, pemuda dan masyarakat, kalau Karang Taruna mampu hadir dalam menciptakan karya kreatifitas baik untuk masyarakat,”jelasnya.
Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Mura, Moch Al Amin mengapresiasi turnamen futsal yang telah terselenggara.
“Ucapan terimakasih terkhusus kepada Ketua Panitia Ryan dan panitia lainnya, berkat pengalaman dimiliki, mampu melaksanakan kegiatan turnamen futsal dengan baik dan lancar,”ungkap Amin.
Amin juga mengucapkan terimakasih kepada semua pengurus Karang Taruna dan mengimbau untuk selalu semangat dan kompak.
“Harumkan terus marwah Karang Taruna dan tetap selalu jaga kekompakan,insya Allah tahun depan,kita akan kembali adakan turnamen ini lebih meriah,”pungkasnya.(eju)