*Karang Taruna Kabupaten Musi Rawas
MUSI RAWAS – Karang Taruna Kabupaten Musi Rawas berencana menyalurkan bantuan kepada masyarakat fakir miskin.
Bantuan berupa beras, susu dan setengah karpet telor tersebut akan di prioritaskan ke wilayah zona merah di wilayah kabupaten Musi Rawas.
Ketua Karang Taruna Mura, Muhammad Al Amin Ketika di wawancarai Bintang informasi membenarkan, mereka memiliki rencana untuk penyaluran bantuan tersebut.
“Doakan saja rencana ini terwujud,kapan waktunya,kita lagi susun, tapi kayaknya dalam beberapa hari kedepan,”ungkapnya.
Bantuan tersebut sebagai bentuk langkah konkrit Karang Taruna membantu Pemerintah Daerah untuk berperan serta menolong masyarakat di situasi pandemi saat ini.
Karang Taruna sendiri merupakan organisasi plat merah, sehingga apapun program pemerintah kabupaten, mesti di dukung.
“Ya itu tadi, organisasi kita ini organisasi pemerintah, jadi sudah sepantasnya, kita ikut turut serta membantu, apalagi bantuan nya berdampak baik untuk masyarakat,”tambah Amin.
Dalam kesempatan ini, Amin mengajak masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan agar pandemi segera berakhir dan aktivitas dapat kembali normal. (01)