LUBUKLINGGAU – Semangat atlet Kota Lubuklinggau semakin hari semakin menggelora, perlahan pundi pundi medali berhasil dikumpulkan, baik perunggu, perak bahkan emas.
Terbaru, dan terdahsyat, atlet dari cabor sepak takraw. Baik tim putra dan putri berhasil meraih dua emas.
Pertandingan Final takraw di Gor Miza Futsal Belitang berlangsung Senin malam.(22/11/2021) pukul 21.00 sampai selesai.
Julios Alan Putra selaku Tim Satgas KONI yang bertugas di Cabor Takraw menerangkan bahwa Kategori pertandingan final malam kemarin adalah Sepak takraw nomor double event tim putra dan double event tim putri.
“Alhamdulillah keduanya berhasil mendapatkan Emas,” jelas Alan.
Hal senada diungkapkan, Pelatih/Official, Depi Rahmayani keberhasilan mereka berkat kerja keras atlet selama latihan.
“Selama latihan, kita terprogram malam dan ini membuahkan hasil, hingga berhasil mengawinkan medali emas putra-putri di nomor Double event tim. Ini juga sukses ulangan seperti tahun 2017 lalu waktu Porprov XI Prabumulih,”jelasnya.
Susunan para pemain sepak takraw putra : Frasetyo, Egy, Sandi, Dian, Rube, Yasya, Fathoni, Reky, Andre.
Susunan para pemain sepak takraw putri : Siska, Fitri, Dwi, Rina, Dinda, Yuni, Amor, Peni, dan Vara. (BI)