LUBUKLINGGAU – Selain memiliki program keahlian Teknik Bisnis Sepeda Motor, Program Keahlian Kelistrikan dan Program Keahlian Perbankan Syariah. SMKN 4 Lubuklinggau juga memiliki dua program keahlian baru yakni Program Keahlian Asisten Keperawatan dan Program Keahlian Teknik Kimia Industri.
“Alhamdulillah kita sudah mengantongi izin untuk membuka dua program keahlian baru. Jadi, dalam pelaksanaan penerimaan peserta Didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2022/2023 kami menerima lima program keahlian. Yakni Teknik Bisnis Sepeda Motor, Kelistrikan, Perbankan Syariah, Asisten Keperawatan dan Teknik Kimia Industri,” ungkap Kepala SMKN 4 Lubuklinggau Suhar Jendro pada Bintang Informasi, Senin (4/4/2022).
Kemudian, terkait peluang kerja untuk program Keahlian baru tersebut, Jendro menjelaskan bagi lulusan yang memilih Program Keahlian Teknik Kimia Industri umumnya bekerja di bidang industri yang berkaitan dengan teknik kimia lingkungan. Bahkan, bisa juga jadi ASN, tenaga pendidik, perbankan, kepolisian, konsultan dan jasa.
Peranan kimia dalam bidang industri banyak sekali, jadi sangat tepat jika lulusan SMP melanjutkan sekolah ke SMKN 4 Lubuklinggau yang memiliki Program Keahlian Kimia Industri. Mengingat banyaknya perusahaan yang membutuhkan tenaga terampil lulusan teknik kimia namun ketersediaan alumni jurusan ini masih sangat terbatas,” jelasnya.
Perlu diketahui juga bahwasanya industri kimia sekarang dan masa depan selalu membuka kesempatan selebar-lebarnya bagi alumni Program Keahlian Teknik Kimia. Jenis industri kimia beranekaragam dan berkembang tanpa batas.
Sedangkan untuk Program Keahlian Asisten Keperawatan, lanjutnya tidak hanya bisa jadi asisten perawat. Namun alumni SMKN 4 Lubuklinggau dari Program Keahlian Keperawatan berpeluang besar bisa kuliah kedokteran.
“Ini juga sangat jelas dan peluangnya terbuka lebar mengingat setiap fasilitas layanan kesehatan membutuhkan SDM di bidang keperawatan,”tutupnya. (Nyt)